Solusi Cepat Jika Password Sudo Salah
Apr 21, 2024
Saya pernah membuat posting jika password sudo salah di Manjaro, ada satu lagi cara pamungkas sekiranya cara tersebut tidak bisa dilakukan. Caranya adalah : restart komputernya Dijamin, it’s work!
Produktifitas Menurun
Dec 10, 2023
Tahun ini dari statistik yang saya lihat dari banyak blog, waktu yang saya tuangkan untuk menulis sedikit sekali. Mungkin saja karena ada maenan baru seperti twitter yaitu mastodon (fediverse). Emang sih, saya sering menulis singkat disana. Padahal kalau mau jujur banyak sekali ide dikepala ini yang mau dilepaskan dan dijadikan artikel. Setidaknya mengenai docker yang saya pelajari beberapa bulan belakang. Banyak sekali insight yang ingin dibagikan tapi selalu terkendala masalah nulis.…more
Cara Clone Git Repo Ke Existing Folder
Mar 23, 2023
Mengapa saya butuh untuk clone git repository ke folder yang sudah ada isinya? Ini terkait dengan replit yang beberapa kali saya bahas disini dan disini. Jika ingin clone repository ke replit, biasanya sudah ada file .replit dan replit.nix dan file-file bawaan template bahasa programming yang dipilih. Karena itu, cara ini bisa digunakan untuk clone repository to not empty directory. Langkah-langkah : Bikin git repository baru git init Add repository yang mau diclone…more
Copy File Between Two Google Drive Accounts With Rclone
Mar 16, 2023
Tujuannya sama mau copy file dari satu akun gmail ke gmail lainnya dengan rclone. Akun pertama menggunakan gmail biasa (15GB) akun kedua adalah akun gmail yang ada shared drivenya, tanpa menggunakan bandwidth kita sendiri. Google Drive memiliki fitur ini dan cara memanfaatnya adalah dengan command rclonenya seperti ini : rclone copy gdrive-a:namafile.zip shared-drive-b: --drive-server-side-across-configs -vP Tapi ada masalah dan terjadi error, kita tidak bisa mengcopy filenya. Solusinya Adalah dengan menambahkan alamat email dari akun shared drive kedua kedalam folder di akun gmail pertama.…more
Update Existing Image With Docker Compose
Feb 26, 2023
When using docker, sometimes you need the higher version that installed in your machine.
Guna juga snippet-snippet yang dishare kemaren
Oct 26, 2022
Tujuan dari bikin blog dulunya emang buat gantiin twitter, karena menurut saya data kita di twitter itu sebenarnya bukan milik kita. Kalo punya blog sendiri kan lebih baik, paling tidak ditempat yang punya masa hidup yang lebih lama. Seperti wordpresss.com, blogger.com, tumblr atau github pages ini. Minggu belakang saya lagi fokus buat nyari hosting murah atau malah gratis untuk dua domain my.id saya. Karena emang dari awalnya dapat hosting gratis untuk kedua domain tersebut.…more
Gara Gara Typora
Mar 01, 2022
Typora yang mulai berbayar akhirnya mulai dapat note app lain, ada dua note app baru yang saya download yaitu notekit dan logseq. Notekit diinstall menggunakan AUR, sedangkan logseq dengan Appimage.
Typora Udah Berbayar - Pake yang Versi Gratisnya Aja
Mar 01, 2022
Sudah lebih dari satu bulan ga upgrade package AUR, akhirnya update semua subuh ini termasuk typora. Eh, ga taunya typora sudah berbayar karena sudah keluar dari versi beta. Untuk menggunakannya kita harus membayar $15 per lisensi untuk tiga devices. Sebagai penikmat gratisan sejati, hati ini bergejolak. Harusnya ada cara untuk mengembalikan alias downgrade package di Manjaro/Archlinux, ternyata memang ada dan nama aplikasinya juga sama yaitu downgrade. Setelah di install dan coba untuk downgrade ternyata tidak bisa, aplikasi downgrade ini hanya bisa untuk package yang dimaintain oleh pengembang bukan community.…more
Password Sudo Di Manjaro Salah
Feb 24, 2022
Hari ini mau belajar menggunakan gatsby, salah satu framework serverless website sama seperti hugo yang saya gunakan diblog ini. Sewaktu mau menginstall paket npmnya menggunakan sudo karena menggunakan perintah -g alias global password sudonya salah. Saya coba berkali-kali tetap salah. Pertama kali yang saya pikirkan adalah keyboardnya bermasalah, saat mencoba di tempat lain selain terminal. Input yang saya masukkan benar, tidak ada kesalahan. Saya coba lagi menggunakan terminal lain (saat ini menggunakan kitty) dengan mencoba alacritty, tetap muncul kesalahan memasukkan passwords.…more
Tips Singkat Connect Headset Bluetooth Di Manjaro
Jan 04, 2022
Udah lama ga pake headset bluetooth dilaptop, karena keadaan yang memaksa akhirnya saya menggunakan headset bluetooth baru karena headset bluetooth lama patah karena hal yang tidak diketahui penyebabnya. Untuk mengganti audio di manjaro dari alsa ke pulse ada stepnya dan saya sudah lupa-lupa ingat, cari-cari di tumpukan tidak juga menemukan hasilnya. Mau ga mau cari di google dan ketemu tutorial ini dan problempun solved. Kalau blognya udah ga hidup lagi saya udah arsipkan artikelnya disini